
Archer Fish atau Ikan Sumpit merupakan ikan yang sangat unik, Archer fish (Toxotes sp.) merupakan salah satu dari ikan predator serangga. Dengan dilengkapi mulut bertipe superrior dan rahang yang pipih panjang (mirip dengan ikan Arwana),mereka mencari makan dengan menyemprotkan air ke serangga target. Namun demikian, ikan-ikan ini hanya makan pada serangga-serangga tertentu. Ikan ini banyak ditemukan di sungai-sungai didaerah hutan hujan tropis. Sungai-sungai di pulau Kalimantan adalah salah satu habitat populernya di Indonesia.
Ikan pemanah biasanya menyemprotkan air terhadap mangsa pada sudut rata-rata sekitar 74 ° dari permukaan air (horizontal) tetapi masih bisa membidik secara akurat ketika meludah pada rentang sudut antara 45 ° - 110 °. Meskipun diduga bahwa semua spesies Toxotes pemanah melakukan ini, hanya ada beberapa yang pernah dilaporkan memiki kemampuan menembak yaitu T. blythii, T. chatareus dan T. jaculatrix. Ikan sumpit dapat menjatuhkan serangga dan mangsa lainnya hingga 3 m (10 kaki) di atas permukaan air. Kemampuan ini tak lepas dari penglihatan ikan yang baik, dan juga kemampuan mereka untuk membaca pembiasan cahaya saat melewati air ketika membidik mangsanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar